Minggu, November 17, 2024
Google search engine
BerandaArtikelDuet Rohidin Mersyah - Meriani (ROMER)Resmi Daftar Pilgub Provinsi Bengkulu 2024 -...

Duet Rohidin Mersyah – Meriani (ROMER)Resmi Daftar Pilgub Provinsi Bengkulu 2024 – 2029

INFOOMBBSIBERINDONESIA.COM-Bengkulu –  kamis,29 Agustus 2024, Pasangan  Rohidin Mersyah-Meriani (ROMER) Resmi mendaftarkan diri sebagai calon Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Bengkulu 2024 – 2029 pada hari terakhir. Keduanya sempat melakukan deklarasi di POSKO PEMENANGAN MASYARAKAT BENGKULU di jalan Kapten P.Tendean KM 6 No.29 Kota Bengkulu.

Pantauan di lokasi, rombongan (ROMER)tiba di kantor KPU Bengkulu pada Kamis (29/8/2024) pukul 09.32 WIB. Pasangan Rohidin Mersyah – Meriani di sambut dan di iringi sejumlah pendukung yang memadati jalan kota Bengkulu.
Ikut hadir juga pendukung dari berbagai daerah di Provinsi bengkulu yang ikut arak-arakan serta membawa Spanduk Ciri Pendukung keduanya.

Terlihat Pasangan ROMER kompak Rohindin mengenakan kemeja lengan panjang dan peci serta celana hitam. Mereka diantar para elite partai pengusungnya, seperti mewakili pengurus DPD Partai Golkar, Selain bapak gubernur ada hadir sekretaris bapak samsu,dari PKS bapak sujono,Partai HANURA, bapak usin abdi Syahputra Sembiring m.
Dari Partai PPP, bapak erwin octavian.
Dari Partai PSI, bapak dedi ruskan
Dari Partai PBB, pak abdul hamid.
Dari Partai Perindo, bapak yurman hamedi.
Dari partai Garuda, bapak sianturi.

Pasangan (ROMER) Rohidin Mersyah – Meriani resmi telah melakukan penyerahan dokumen dan penandatanganan di hadapan petugas KPU.
Dalam sambutanya” Rohidin Mersyah menyampaikan harapanya agar bisa dipilih kembali oleh masyarakat Provinsi Bengkulu demi memajukan Bengkulu yang adil dan sejahtera.

“Siang ini kita serahkan dokumen sebagai calon Gubernur dan Wakil Gubernur. Saya dan Meriani ucapkan terima kasih sudah menerima kami dengan penuh kehangatan. Pesta demokrasi ini tentu ingin penuh dengan keceriaan. Kami ada sebutannya ROMER, Rohidin Mersyah dan Meriani.
Ini tugas berat, tapi insyaallah bisa jadi ringan dengan kolaborasi,” ucap Rohidin.

Pewarta (B.apriansya)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -spot_imgspot_img
- Advertisment -spot_img

Most Popular

Recent Comments