INFOOMBBSIBERINDONESIA.com — Bangka Politeknik Manufaktur Negeri Bangka Belitung ( Polman Babel) turut serta dalam pawai peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 di Kabupaten Bangka. Acara yang diadakan pada Selasa (20/8/24) ini diikuti oleh berbagai instansi, sekolah, dan organisasi masyarakat, termasuk Polman Babel yang menjadi salah satu peserta yang paling dinantikan.
Pawai dimulai pukul 08.00 WIB, mengambil rute dari Taman Sari Sungailiat menuju Jalan Pemuda, para peserta termasuk Rombongan Polman Babel tampil menawan dengan mengenakan seragam khas serta menampilkan atraksi menarik yang mengundang decak kagum dari penonton.
Humas Polman Babel, Hadi Firmansyah, mengatakan bahwa partisipasi mereka dalam pawai ini merupakan bentuk penghormatan terhadap perjuangan para pahlawan. “Kami ingin menunjukkan bahwa semangat kemerdekaan masih membara di hati kami. Partisipasi dalam pawai ini juga sebagai upaya untuk mempererat kebersamaan dan kebanggaan sebagai warga Bangka,” ujarnya.
Masyarakat yang hadir tampak antusias menyaksikan berbagai atraksi yang ditampilkan oleh peserta pawai. “Ini acara yang ditunggu-tunggu setiap tahun. Kami senang sekali melihat banyak institusi seperti Polman Babel ikut berpartisipasi,” kata Ani, salah satu warga yang menonton pawai tersebut.
Pawai yang berlangsung meriah ini diakhiri dengan pertunjukan seni dan budaya di depan panggung Hiburan di Makam Pahlawan Kota Sungailiat, Kabupaten Bangka yang di sambut langsung oleh Pj, Bupati Bangka, M.Haris didampingi Forkopimda Kabupaten Bangka, Acara ini sukses menarik perhatian ribuan warga dan menjadi salah satu rangkaian kegiatan dalam memperingati Hari Kemerdekaan RI ke-79 di Kabupaten Bangka
Pewarta (Didi )